ITK Seleksi Dosen dan Tenaga Kependidikan Baru 2016

by | Aug 5, 2016 | Berita-ITK

Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan ITK) melakukan seleksi penerimaan dosen dan tenaga kependidikan baru. Seleksi dilakukan pada Selasa, 2 Agustus 2016 di Gedung A, Kampus ITK, Karang Joang, Balikpapan. Seleksi dibagi ke dalam dua tahap, yaitu Tes Potensi Akademik, dan Wawancara.

“Dari ratusan pelamar, kami hanya menerima 26 staf pengajar dan enam tenaga kependidikan,” kata Wakil Rektor Bidang Non Akademik ITK, Mohamad Muntaha. Menurut Muntaha, penambahan sumber daya manusia ini untuk menyesuaikan jumlah mahasiswa yang terus meningkat. Pada awal Tahun Ajaran 2016/2017, ITK menerima lebih dari 800 mahasiswa baru.

IMG_4098

ITK telah menerima mahasiswa baru sejak 2012. Hingga 2014 mahasiswa mengikuti perkuliahan sementara di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya. Baru sejak pertengahan 2015, semua mahasiswa dipindahkan ke Kampus ITK Karang Joang, Balikpapan. Pemindahan dilakukan karena gedung ITK beserta fasilitasnya telah dibangun. Sejak itu pula ITK terus menerima dosen dan tenaga kependidikan.

Rektor ITK, Sulistijono mengatakan, meskipun banyak pelamar yang mendaftar, tapi hanya yang memenuhi kualifikasi yang diterima. Calon dosen yang diterima umumnya berkualifikasi tinggi, yakni lulusan dari universitas ternama dalam dan luar negeri, dengan syarat Indeks Prestasi Kumulatif tertentu. “Kami hanya menerima yang terbaik. Karena kami ingin mahasiswa kami mendapatkan pengajaran yang terbaik dan performa institut yang baik,” ujar profesor di bidang Teknik Material dan Metalurgi ini.

(Humas ITK/RJP)

Bagikan Yuk :
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
Skip to content