ITK – Unmul Kolaborasi Adakan Pelatihan Pekerti 2017

by | Aug 1, 2017 | Berita-ITK

ITK News I Pekerti

Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan (ITK) dan Universitas Mulawarman (Unmul) berkolaborasi mengadakan Pelatihan Pengembangan Keterampilan Dasar Teknik Instruksional (Pekerti) bagi dosen-dosen baru yang mengajar di perguruan tinggi di Kalimantan Timur. Acara dibuka langsung olehRektor ITK, Prof. Dr. Sulistijono, DEA.

 

“Terima kasih kepada Unmul yang bersedia berkolaborasi dengan kami. Selamat berpartisipasi kepada peserta. Semoga ilmu yang didapatkan dapat semakin meningkatkan kualitas pengajaran dan pendidikan di Kalimantan Timur,” kata Sulistijono di Kampus ITK, 1 Agustus 2017.

 

Ketua Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Penjaminan Mutu (LP3M) Unmul, Prof. Dr. Ir. Agus Sulistyo Budi mengatakan senang dapat berkolaborasi dengan ITK. “Kami berkomitmen memajukan kualitas sumber daya manusia di Kaltim. Dosen adalah sebuah profesi yang dituntut selalu meningkatkan kapasitasnya,” ujar Agus.

 

Pelatihan Pekerti akan dilaksanakan selama 12 hari, mulai 1 sampai 11 Agustus 2017, dengan tiga jenis kegiatan: Pembekalan Teori, seperti Model Quality Assurance dalam pendidikan tinggi, Desain Instruksional, Pengembangan Kurikulum, Penyusunan Peta Capaian Pembelajaran, Model Pembelajaran Inovatif, Keterampilan Dasar Mengajar; Praktik Mengajar, dan Bimbingan Penugasan.

 

Nara sumber dan Tim Instruktur merupakan para pakar yang berasal dari Unmul, yakni Dr. Hamdi Mayulu, M.Si, Drs. Nanang Rijono, M.Pd, Dr. Sudarman, M.Pd, Dr. Ir. Isna Yuniar Wardhani, M.P.

-end-

Humas ITK

 

 

Bagikan Yuk :
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
Skip to content