Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP)

Sekilas Tentang JTSP ITK

          Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP) adalah satu dari lima Jurusan yang dimiliki oleh Institut Teknologi Kalimantan (ITK). Diresmikan bersama dengan berdirinya ITK pada tahun 2014, saat ini usia JTSP telah memasuki usia yang ke 6, tepatnya pada tanggal 6 Oktober 2020. Diusianya yang masih relatif muda, perjuangan berat dan penuh tantangan dilalui oleh Jurusan ini dalam upaya ikut mencerdaskan kehidupan bangsa melalui pengembangan pendidikan teknologi dan rekayasa di bidang perencanaan, parancangan, pelaksanaan, pengawasan dan pemeliharaan infrastruktur serta wilayah berbasis pembedayaan potensi daerah di Kalimantan.

         Berbeda dengan kampus tua lain yang ada di Indonesia, Jurusan di ITK merupakan cikal bakal berdirinya Fakultas yang membawahi beberapa program studi. Dari 19 program studi sarjana (S1) yang ada di ITK, JTSP memiliki 3 program studi yaitu Program Studi S1 Teknik Sipil, Program Studi S1 Perencanaan Wilayah dan Kota, dan Program Studi S1 Arsitektur. Selain ketiga program sutdi tersebut, pada tahun 2021 JTSP sedang mengajukan pendirian program studi baru, yaitu Desain Komunikasi Visual (DKV) yang akan menjadi Program Studi S1 DKV pertama dan satu satunya di Kalimantan Timur. Dalam menunjang kegiatan akademik baik pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat sampai dengan saat ini JTSP telah memiliki 40 dosen tetap dengan latar belakang pendidikan Magister (S2) dan Doktoral (S3) lulusan dari perguruan tinggi dalam dan luar negeri. Saat ini, JTSP dipimpin oleh seorang Ketua Jurusan (Kajur) bersama 3 orang Koordinator Program Studi (Korprodi) dan 3 orang Kepala Laboratorium (Kalab).

         Selaras dengan Visi JTSP yaitu “menjadi Jurusan yang unggul dan inovatif dalam pengembangan dan aplikasi teknologi di bidang rekayasa sipil dan perencanaan serta berperan aktif dalam pembangunan berkelanjutan di Kalimantan dan nasional”, serta dalam upaya meningkatkan kuantitas dan kualitas pendidikan, JTSP sejak tahun 2020 mengusung tagline #JTSPjuara yang artinya JTSP menuju akreditasi A (unggul. Secara) bertahap dan berkesinambungan perbaikan tata kelola manajemen di Jurusan dan audit mutu Pendidikan di Program di bawah JTSP akan terus dilaksanakan guna menghasilkan lulusan yang mampu bersaing dan berkontribusi bagi pembangunan Indonesia terutama menjawab kebutuhan dan tantangan pemindahan Ibu Kota Negara baru di Kalimantan Timur. Selain itu, di usia yang baru 6 tahun JTSP telah dan akan terus berkolaborasi melalui kerjasama dengan instansi pemerintah atau swasta baik dalam maupun luar negeri. Selaras dengan hal tersebut, mahasiswa di JTSP juga mampu menunjukan prestasi yang tidak kalah dengan perguruan tinggi besar yang ada di Indonesia. Mahasiswa di JTSP mampu memperoleh juara baik di kompetisi regional ataupun nasional. Hal tersebut membutikan bahwa Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan layak menyandang #JTSPjuara!

Visi

“menjadi Jurusan yang unggul dan inovatif dalam pengembangan dan aplikasi teknologi di bidang rekayasa sipil dan perencanaan serta berperan aktif dalam pembangunan berkelanjutan di Kalimantan dan nasional”

Rumpun Keilmuan

.

Prodi JTSP

Struktur Organisasi Jurusan 

Rizky Arif Nugroho, S.T., M.T.

Ketua Jurusan

Umar Mustofa, M.Sc.

Sekretaris Jurusan

Koordinator Program Studi

Dr. Ir. Hijriah, S.T., M.T.

Koordinator Program Studi Teknik Sipil

Dr. Eng. Ir. Arief Hidayat, S.T., M.S.P., M.T., IPM

Koordinator Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota

Sherlia, S.T., M.Eng.

Koordinator Program Studi Arsitektur

Supratiwi Amir, S.Ds., M.Sn.

Koordinator Program Desain Komunikasi Visual

Kepala Laboratorium

Muhammad Fajrin Wahab, S.T., M.T.

Kepala Laboratorium Mekanika, Rekayasa dan Teknologi Sipil

Mohtana Kharisma Kadri, S.T., M.Eng.

Kepala Laboratorium Perencanaan dan Rekayasa Ruang

Denny Huldiansyah, S.T., M.Arch.

Kepala Laboratorium Desain dan Tata Ruang (Arsitektur)


Hesti Rosita Dwi Putri, S.Pd., M.Ds.

Kepala Laboratorium Desain dan Tata Ruang (DKV)

Tenaga Kependidikan

Diah Mahmudah, S.Kom.

Pengadministrasi Umum dan Pengelola Informasi Akademik

Nada Shafira Ramadhani Yusrakh, S.Kom.

Pengadministrasi Umum dan Pengelola Informasi Akademik

Almah, S.M.

Bendahara Pengeluaran Pembantu 

Alviyah Rahmah, S.M.

Bendahara Pengeluaran Pembantu

Hendro Susilo, S.T.

Laboran

Ika Anggraini, S.T.

Laboran

Struktur Organisasi

Skip to content