Pejuang Muda ITK Getarkan Bumi Karang Joang

by | Aug 12, 2016 | Berita-ITK

Balikpapan – Langit di atas Karang Joang itu hampir hampir saja pecah ketika ratusan mahasiswa baru (yang berbaris dalam formasi ‘ITK’) meneriakkan slogan, “Pejuang ITK: Untuk Kalimantan, Untuk Indonesia, Kami Datang, Kami Lihat, Kami Menang!”. Pekik menderu-gebu itu—dengan tangan kiri memegang segenggam tanah dari tempat mereka berpijak, dan tangan kanan mengepal ke udara—sebagai penanda berakhirnya masa Silaturahim, Pengenalan, dan Informasi ITK (SPIn-ITK), pada Jumat siang, 12 Agustus 2016. Di atas Lapangan Merdeka Kampus ITK, wajah-wajah mahasiswa baru (Maba) yang notabene berasal dari provinsi-provinsi di Kalimantan itu, tampak sumringah. Usai sudah masa mereka sebagai siswa sekolah menengah atas.

“Selamat datang di Kampus Pejuang. Selamat menjadi pembelajar baru sebagai mahasiswa. Perjuangan bangsa ini harus dilanjutkan, dengan pena, merancang inovasi, membangun negeri!” kata Rektor ITK, Sulistijono dalam pidato upacara penyambutan maba/pembukaan SPIn, dua hari sebelumnya, Rabu, 10 Agustus 2016.

Turut hadir dalam upacara tersebut Kepala Bappeda Provinsi Kaltim, Zairin Zain (yang mewakili Gubernur Kaltim), dan Asisten Dua Walikota Balikpapan, Sri Sutantinah (yang mewakili Walikota Balikpapan). Kedua tokoh Kaltim ini mengaku bangga dengan kehadiran maba ITK. Mereka berpesan agar maba bersemangat dalam menuntut ilmu, tidak menyia-nyiakan kesempatan berkuliah di perguruan tinggi.

“ITK sengaja dibangun agar kalian bisa membangun Kalimantan, dan memajukan Indonesia dengan karya-karya inovasi teknologi,” kata Zairin Zain dalam ceramahnya. Menurutnya, persaingan ke depan semakin ketat dengan hadirnya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA). “Bangsa kita tidak boleh kalah dengan bangsa lain. Belajar, belajar, dan berinovasi. Jadilah generasi muda yang berprestasi!” ujarnya melanjutkan.

Sri Sutantinah pun tak mau ketinggalan. Dengan pakaian safarinya, tangan kanan Walikota Balikpapan spesialis ekonomi dan pembangunan ini turut menyambut maba. “Selamat datang di Balikpapan. Kami tunggu sumbangsih ide-ide kreatif kalian untuk membantu mengatasi persoalan masyarakat,” tuturnya.

Selama tiga hari, maba dikenalkan mengenai dunia perkuliahan di ITK. Mulai dari lingkungan kampus, tata kehidupan, akademik, kemahasiswaan, hingga penelitian dan pengabdian masyarakat.

Mahasiswa baru itu memulai perkuliahan pada 22 Agustus 2016 mendatang. Kampus ITK pun sudah siap menampung mereka dengan tambahan Gedung B yang siap beroperasi. Jaringan listrik, air, dan koneksi internet.

Ketika ditemui di hari ini, Rektor ITK Sulistijono memberikan selamat kepada panitia karena berhasil menyelenggarakan acara pengenalan maba yang terbilang sukses.

Ketua Panitia SPIn ITK, Taufik Hidayat mengatakan acara pengenalan kampus ini berjalan cukup sukses berkat kerja keras seluruh panitia yang terdiri dari dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa. “Kami dari awal sengaja meniadakan ospek yang bersifat kekerasan. Kami berusaha membangun budaya anti kekerasan baik verbal maupun fisik. Karena mahasiswa adalah pembelajar yang dewasa. Say no to perploncoan!” kata dosen Teknik Perkapalan ini.

(Ridho Jun Prasetyo, Tina Raihatul Jannah/Humas ITK)

Bagikan Yuk :
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
Skip to content