Detail Berita

PHOTON 2024: Wadah Kreativitas dan Inovasi Sains bagi Siswa SMA

Humas ITK 18 November 2024 12.00
  • Example_News.webp
  • Example_News.webp
Isi Artikel

Bagikan Artikel Ini:

PHOTON 2024 telah berlangsung pada 16-17 November 2024 di Laboratorium Terpadu Institut Teknologi Kalimantan (ITK). Physics: The Olympiad And Events, kembali hadir di Institut Teknologi Kalimantan (ITK). Merupakan acara tahunan yang diselenggarakan oleh Program Studi Fisika ITK, PHOTON bertujuan menjadi wadah bagi siswa/i SMA atau sederajat untuk mengembangkan potensi, minat, dan bakat mereka dalam dunia sains dan teknologi. Dengan berbagai lomba dan kegiatan menarik, festival ini tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga kesempatan untuk berkolaborasi, belajar, dan berinovasi.

Tema PHOTON kali ini adalah "Mangaphycation", yang menggabungkan unsur fisika dengan dunia kreatif, terutama manga dan anime. Tema ini bertujuan untuk mendorong peserta untuk berimajinasi lebih jauh, menggali konsep-konsep fisika dengan cara yang menyenangkan, serta menginspirasi generasi muda untuk mempelajari sains melalui media yang dekat dengan kehidupan mereka.

PHOTON 2024 juga menghadirkan rangkaian acara yang menggabungkan tantangan intelektual dan keseruan praktis. Sebagai salah satu highlight dari PHOTON, OFI mengajak peserta untuk menguji kemampuan dan pengetahuan mereka dalam fisika, mulai dari teori dasar hingga konsep-konsep lanjutan. Peserta akan dihadapkan dengan soal-soal menarik yang menguji kemampuan analitis serta kreativitas dalam menyelesaikan masalah fisika serta mengadakan Water Rocket Competition (WRC), WRC bukan hanya soal kecepatan, tetapi juga ketepatan dalam merancang roket yang efisien dan efektif, menjadikannya kompetisi yang sangat seru dan edukatif.

PHOTON 2024 diharapkan menjadi sebuah festival yang tidak hanya mengasah kemampuan ilmiah peserta, tetapi juga menginspirasi mereka untuk menjelajahi lebih dalam lagi dunia sains dan teknologi, serta membangkitkan semangat untuk terus berinovasi.


 

Berita Terbaru

Example_News.webp Berita

ITK Gandeng Komisi IV DPRD Kalimantan Timur Dorong Peningkatan Fasilitas Kampus dan Aksesibilitas

Dalam pertemuan di Gedung Laboratorium Terpadu 1 ITK, Institut Teknologi Kalimantan mengajukan permohonan kepada Komisi IV DPRD Kaltim terkait perbaikan dan penerangan jalan, pembangunan gerbang kampus, percepatan pembebasan lahan, serta fasilitas transpo

Example_News.webp Inovasi

TASV: Tarian Angin yang Membawa Harapan Energi Bersih di Tengah Kota

Turbin Angin Sumbu Vertikal (TASV) menawarkan solusi energi bersih yang ringkas, serbaguna, dan senyap untuk area perkotaan, yang secara aktif dikembangkan oleh Institut Teknologi Kalimantan (ITK) untuk berintegrasi secara mulus dengan b

Example_News.webp Berita

NVIDIA Roadshow x BITRACOM Goes to Campus ITK: Menguak Masa Depan AI

NVIDIA Roadshow x BITRACOM di ITK memaparkan bagaimana inovasi AI dari NVIDIA dan Madebyhumans merevolusi pengalaman pengguna di PC, gaming, serta menjadi tulang punggung efisiensi dan inovasi di berbagai industri.

a few mins ago
Butuh Bantuan? Tanya Kami