Pendaftaran Bidikmisi Tahun 2018 Telah Dibuka!

by | Feb 7, 2018 | Berita-ITK

BIDIKMISI adalah bantuan biaya pendidikan bagi calon mahasiswa tidak mampu secara ekonomi dan memiliki potensi akademik baik untuk menempuh pendidikan di perguruan tinggi pada program studi unggulan sampai lulus tepat waktu.

Apa saja cakupan bantuannya?

✓Pembebasan biaya pendaftaran SNMPTN, SBMPTN, atau seleksi mandiri di Perguruan Tinggi
✓Biaya pendidikan yang dibayarkan langsung ke perguruan tinggi
✓Subsidi biaya hidup minimal Rp 650.000,- per bulan (disesuaikan dengan tingkat biaya hidup masing-masing daerah)

Persyaratan :

✓Siswa SMA /SMK/MA sederajat kelas 12 yang akan lulus tahun 2018
✓Lulusan tahun 2017 yang bukan penerima Bidikmisi dan memenuhi syarat penerimaan mahasiaswa baru di perguruan tinggi yang dituju
✓Usia maksimal 21 tahun pada saat mendaftar
✓Memiliki keterbatasan kemampuan ekonomi
✓Memiliki potensi akademis yang memadai sesuai rekomendasi obyektif dari Kepala Sekolah
✓Wajib direkomendasikan oleh sekolah asal

Catatan : Karena setiap pelamar wajib mendapat rekomendasi dari sekolah yang sudah terdaftar di Bidikmisi, maka ada baiknya memeriksa apakah sekolah asal sudah terdaftar atau belum
Cek di sini https://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id/sekolah

JADWAL PENDAFTARAN BIDIKMISI TAHUN 2018

#Nama KegiatanDibukaDitutup
1Pendaftaran Sekolah15 Januari 201830 September 2018
2Pendaftaran Siswa15 Januari 201830 September 2018
3SNMPTN15 Januari 201805 Maret 2018
4Seleksi Mandiri PTN15 Januari 201830 September 2018
5PMDK-PN15 Januari 201813 April 2018
6SBMPTN29 Maret 201826 April 2018
7UMPN17 April 201818 Mei 2018
8Seleksi Mandiri PTS27 April 201830 September 2018
Keterangan:
Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu

Info Lengkap dan Sumber : https://bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id/site/index

RJP I Humas ITK

Bagikan Yuk :
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
Skip to content