Statistik Laporan Akademik Wisuda 13 ITK

by | Oct 15, 2022 | Informasi Akademik, Informasi ITK, Uncategorized

Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan pada Sabtu, 15 Oktober 2022 melangsungkan wisuda ke-13 secara luring yang dilangsungkan di Ballroom Hotel Platinum Balikpapan. Wisuda ke-13 ini merupakan wisuda perdana yang dilangsungkan secara luring setelah dua tahun dilakukan secara online akibat pandemi covid-19. Pada wisuda ke-13 kali ini ITK meluluskan 466 wisudawan dan wisudawati yang tersebar kedalam lima jurusan. Adapun rincian jumlah wisudawan dan wisudawati adalah 69 wisudawan/ti Jurusan Matematika dan Teknologi Informasi (JMTI), 45 Wisudawan/ti Jurusan Teknologi Pangan dan Kemaritiman (JTSPK), 176 Wisudawan/ti Jurusan Teknologi Industri dan Proses (JTIP), 90 wisudawan/ti Jurusan Teknik Sipil dan Perencanaan (JTSP), dan 86 wisudawan/ti Jurusan Ilmu Kebumian dan Lingkungan (JIKL). Hingga periode oktober pada wisuda ke 13 kali ini ITK telah meluluskan 1.907 mahasiswa. Dengan rata-rata IPK pada wisuda ke 13 yaitu 3.31 masa studi 8 semester

Hingga Oktober 2022 ini jumlah mahasiswa aktif yaitu 4.865 mahasiswa. Terkait persebaran profil alumni yang mana telah dilakukan tracer study didapatkan 14 % tidak terlacak, 13% belum bekerja, 3% studi lanjut, 5% wirausaha, dan 65% bekerja. Untuk tempat alumni bekerja sendiri terdiri dari 6% wirausaha, 66% perusahaan swasta, 16% instansi pemerintah, dan 12% BUMN. Kemudian pada aktivitas mahasiswa merdeka belajar kampus merdeka yaitu 31 mahasiswa PMMDN, 3 mahasiswa Pertukaran mahasiswa Luar Negeri, 69 mahasiswa kegiatan magang, 37 studi/proyek independen, 892 mahasiswa KKN Tematik. Hingga saat ini ITK telah bekerjasama dengan 232 mitra baik BUMN, PT, UMKM, Organisasi dan lembaga riset.

Humas Intitut Teknologi Kalimantan

#KampusMerdeka

Bagikan Yuk :
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
Skip to content